Anda mungkin pernah merasakan menu dari
resto cepat saji ini??? ...biasanya ini khas dari YOSHINOYA karena
udah terbiasa iseng terpikir untuk mencoba buat resep
sendiri....bermodal dari kebiasaan lidah dan mengira sendiri. Maaf
mungkin bila dari cara pengolahan resep masih ada yang
kurang.
Bahan :
½ mangkok nasi putih
Brokoli potong2 cuci bersih
Has daging sapi iris tipis tipis
Bawang bombay iris tipis
Air untuk merebus
Bumbu:
Kaldu daging sapi 250 ml
Kecap manis 1 sdt
Kecap asin 1 sdm
Merica hitam bubuk secukupnya
Garam secukupnya
Minyak secukupnya
Gula 1 sdt
Kaldu bubuk ½ sdt
Bahan :
½ mangkok nasi putih
Brokoli potong2 cuci bersih
Has daging sapi iris tipis tipis
Bawang bombay iris tipis
Air untuk merebus
Bumbu:
Kaldu daging sapi 250 ml
Kecap manis 1 sdt
Kecap asin 1 sdm
Merica hitam bubuk secukupnya
Garam secukupnya
Minyak secukupnya
Gula 1 sdt
Kaldu bubuk ½ sdt
Cara membuat
1. Didihkan air secukupnya beri sedikit minyak,garam,gula,kaldu bubuk. Masukkan brokoli tutup,rebus 5 menit lalu tiriskan. Atur diatas nasi yang sudah disiapkan.
2. Panaskan wajan anti lengket beri 2sdm minyak, tumis bawang bombay sampai layu. Tuang kaldu daging sapi, masukkan kecap asin,kecap manis,sedikit garam,merica hitam bubuk. Masak bawang bombay dg api kecil sampai kaldu menyusut hingga 100 ml. Icipi kalo rasa udah pas lalu masukkan daging sapi,aduk biar mateng rata matikan api. Ingat saat masukkan daging sapi harus diaduk cpt krn daging sapi yg ini masak harus cepat,makin lama proses masak daging akan terasa keras.
3. Siram daging sapi yang sudah masak ke atas nasi yang sudah disiapkan dg brocoli. Siap disajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar